7 PENYEBAB KOMPUTER PANAS SAAT BERMAIN GAME & SOLUSINYA


PENYEBAB KOMPUTER PANAS SAAT BERMAIN GAME & SOLUSINYA

Dell laptop overheating service in hyderabad|Dell laptop ...

    sobat, pernah ga sih kalian merasakan komputer kalian terasa panas saat kalian sedang bermain game, editing video atau melakukan kegiatan yang membebani komputer. ada beberapa penyebab yang dapat membuat komputer kalian terasa panas.Namun sebelum memasuki tutorialnya, kita perlu memastikan terlebih dahulu suhu CPU/GPU apakah melewati batas normal atau tidak. 

1. Letak PSU Berada Di Atas
    Tau ga sih sob, ternyata letak psu bisa mempengaruhi suhu dari si komputer tersebut loh. biasanya komputer akan terasa panas jika PSU diletakan dibagian atas casing. ini juga bisa menyebabkan kerusakan pada PSU. PSU yang diletakan dibagian atas umumnya mempunyai kipas dibagian bawah. PSU yang mempunyai kipas dibagian bawah akan  (menyedot/mengambil) udara panas yang keluar dari CPU dan GPU. nah jika PSU sudah panas dan ditambah hawa panas dari CPU dan GPU bisa menyebabkan kerusakan pada PSU tersebut sob. 

Solusinya : Kalian bisa membeli casing yang letak PSU nya dibawah sob, atau kalau budget kurang kalian bisa tambahkan fan di dalam casing kalian

2. Overheat
    Nah ini yang paling sering dialami bagi sebagian pengguna komputer. Pengertian overheat sendiri berasal dari kata Over (kelebihan) Heat (panas). dari sini kita mungkin sudah sedikit paham tentang Overheat. kondisi ini terjadi ketika suhu dari si Hardware melebihi batas normal. Suhu yang dihasilkan ketika overheat biasanya kisaran 70 - 80 derajat celcius sob. wahh panas banget yaa. Apasih penyebab Overheat?? Overheat bisa disebabkan oleh Fan yang berdebu atau Pasta Processor yang kering. Sebuah CPU idealnya memiliki suhu 60 derajat celcius . Namun untuk amannya, suhu sebesar 45-50 derajat celcius seharusnya sudah sangat aman.

Solusinya : Kalian bisa membersihkan fan processor, dan juga rajin mengganti pasta processor

3. Suhu Ruangan
Ternyata suhu ruangan juga bisa menyebabkan komputer cepat panas loh sob. disarankan  untuk menempatkan PC di ruangan ber AC atau kalian bisa menyalakan kipas angin.

4. Pemakaian Yang Berlebihan
Kita pasti semua sudah tahu, menggunakan komputer yang berlebihan akan membuat  komponen" komputer bekerja lebih sering. apalagi membebani komputer dengan bermain  game -game berat. Gunakanlah komputer seperlunya dan jangan berlebihan.

5. Fan Berdebu
Fungsi dari fan yaitu mengeluarkan panas dan meggantinya dengan udara yang baru.
tidak hanya fan processor yang harus dibersihkan, fan VGA dan fan tambahan yang ada di  casing juga wajib dibersihkan, supaya melancarkan udara yang masuk dan keluar.
    
6. Thermal Paste Kering
Fungsi thermal paste adalah untuk menyalurkan panas dari processor ke heatsink. Jadi kalau Thermal Paste kering Transfer panas dari Processor ke HSF tidak akan sempurna sob. Gunakan juga Thermal paste yang bagus ya sob. dan berikan pada processor secukupnya.

7. Overclocking
Overclocking bertujuan untuk memaksa CPU/GPU bekerja melebihi kemampuan standar yang telah ditentukan. hal ini bisa menyebabkan CPU/GPU menjadi panas dikarenakan CPU/GPU bekerja di atas kemampuannya. jika dirasa pc kalian cepat panas, kalian hanya perlu mengatur settingan BIOS seperti semula untuk mereset settingan OverClocking

Ok itu saja informasi yang bisa saya bagikan semoga bermanfaat Terima kasih.

Comments

Popular posts from this blog

CARA BOOST FPS VALORANT LAPTOP/PC WINDOWS 10 2020